Set Top Box STB DVB T2 Advance STP-A01
Advance STP-A01, STB DVB T2 Pilihan Dan Terlaris

Mulai tanggal 2 November 2022, pemerintah secara bertahap menghentikan siaran TV analog atau Analog Switch Off (ASO). Payung hukum sudah ada, infrastruktur penunjang sudah dibangun, sosialisasi telah dilakukan jauh hari dan kini tinggal pelaksanaannya. Pemerintah memberlakukan ASO untuk wilayah yang dianggap sudah siap dan memiliki sebaran set top box (STB) merata. Kini, Indonesia telah memasuki era penyiaran TV digital terestrial free-to-air.

Pemberlakuan ASO menimbulkan kepanikan di tengah masyarakat dan juga memunculkan banyak pro kontra. Anda yang tinggal di wilayah yang belum diberlakukan ASO, masih dapat menonton siaran TV analog. Namun yang pasti, untuk wilayah yang belum, cepat atau lambat akan menyusul dan Anda mau tidak mau harus bermigrasi ke siaran TV digital dengan segera.

Ada dua opsi bermigrasi ke siaran TV digital. Bila Anda memiliki TV tabung, Plasma, LCD atau LED yang belum mendukung siaran TV digital, Anda dapat membeli TV baru yang sudah mendukung siaran TV digital atau Anda membeli alat Set Top Box (STB) DVB T2 agar TV dapat menerima siaran TV digital. Bila membeli TV baru dirasa berat karena mahal, maka pilihannya adalah membeli STB DVB T2.

Set Top Box STB Advance STP-A01

Dengan STB, TV tabung dapat menampilkan gambar lebih bagus dengan suara jernih. Untuk TV Plasma, LCD atau LED, Anda disarankan untuk menggunakan kabel HDMI guna mendapatkan gambar resolusi tinggi (HDTV). Siaran TV digital juga lebih stabil dan tahan terhadap gangguan atau interferensi seperti cuaca. Migrasi ke siaran TV digital juga memungkinkan Anda mendapatkan lebih banyak channel.

Ada banyak merek STB DVB T2 yang dijual di pasaran saat ini, baik online maupun offline dengan rentang harga yang bervariasi. Umumnya, STB dijual dengan rentang harga antara Rp. 190.000 sampai dengan Rp. 450.000, tergantung dari merek, spesifikasi teknis dan fitur. Anda disarankan untuk membeli STB DVB T2 dengan mempertimbangkan tiga hal tersebut dan tentu saja anggaran yang dimiliki.

Salah satu STB DVB T2 yang sangat laris dengan harga terjangkau, spesifikasi teknis yang mumpuni dan fitur lengkap adalah Advance STP-A01. Saking larisnya, beberapa toko yang menjual STB Advance memberlakukan sistem pre-order. Anda tentu tidak asing dengan nama Advance yaitu brand lokal Indonesia yang berfokus pada piranti elektronik berbasis teknologi informasi dan komputasi. Salah satu produknya yang sudah banyak kita kenal adalah speaker.

Set Top Box STB Advance STP-A01

STB DVB T2 Advance STP-A01 sudah mendukung resolusi tayangan sampai 1920 x 1080 piksel. STB ini menggunakan prosesor onboard Montage MT2203 untuk pemrosesan audio dan video yang luar biasa serta dibekali dengan flash ROM 4 MB dan memori 512 MB. Terdapat output USB, HDMI, AV dan WIFI untuk versi Wifi. STB Advace STP-A01 memiliki dimensi 120 x 64 x 29 mm.

Terkait aplikasi, STB Advance STP-A01 agak berbeda dengan STB pada umumnya. STB Advance ini tidak support aplikasi MeeCast TV. Sebagai gantinya, Anda dapat mengunduh untuk menggunakan aplikasi Cast to TV/Chromecast/Roku/TV+ dengan mengaktifkan juga fitur DLNA pada STB. STB Advance STP-A01 mendukung 11 bahasa yaitu Indonesia, Rusia, Inggris, Ceko, Prancis, Vietnam, Jerman, Italia, Polandia, Thailand dan Persia.

Beberapa keunggulan STB Advance STP-A01 dibanding dengan STB lainnya adalah hadirnya fitur parental control. Fitur ini bertujuan untuk mengontrol atau membatasi anak dalam mengakses konten yang tidak sesuai dengan usianya. Parental control juga bisa mencegah anak menjadi pelaku atau korban kejahatan siber. Selain itu, STB Advance STP-A01 juga support aplikasi AppleCast yang salah satunya bisa menjadikan handphone Android sebagai sebuah remote untuk STB ini.

Set Top Box STB Advance STP-A01

Untuk mendapatkan jumlah channel siaran TV digital yang maksimal, Anda masih perlu menggunakan antena UHF atau antena digital outdoor. Antena masih diperlukan karena sinyal digital di seluruh Indonesia belum merata. Antena UHF ini biasanya juga digunakan pada TV analog, sehingga Anda masih bisa menggunakannya kembali, tidak perlu membeli antena baru. Anda hanya perlu menyambungkan antena UHF tersebut ke port ANT IN pada STB.

Set Top Box STB DVB T2 Advance STP-A01
Set Top Box (STB) DVB T2 Advance STP-A01
Beli di Shopee
USB WIFI Dongle / Wireless Udapter Advance WF-01
USB WiFi Dongle / Wireless Adapter Advance WF-01
Beli di Shopee

Bila berminat dengan STB Advance STP-A01 ini, Anda dapat membeli secara online dengan mengklik tombol Beli di Shopee pada gambar produk di atas. Bila Anda bertempat tinggal di area Nganjuk, Anda juga bisa membeli langsung ke toko kami. Untuk mengetahui lokasi, alamat dan nomor kontak toko, cari di Google Map "Toko Murahkene". Selain STB Advance STP-A01, Kami juga menjual kelengkapan STB berupa USB WIFI Dongle / Wireless Udapter Advance WF-01 yang menggunakan chipset MT7601.

Spesifikasi Teknis.

Prosesor Montage MT2203
Flash ROM 4 MB
Memori 512 MB
Demodulation DVB-T/T2 dan DVB-C
Video Decoder H.265 HEVC, H.264, H.263, MPEG-4, MPEG-2, AVS, AVS+, VC1
Audio Decoder MPEG-1/2 Layer I/II/III
Resolution 480i, 480p, 576p, 576i, 720p, 1080p, 1080i
Frekuensi VHF174~230MHZ, UHF 470~862MHZ
USB Wi-Fi Dongle Mendukung chipset 7601
Language Indonesia, Rusia, Inggris, Ceko, Prancis, Vietnam, Jerman, Italia, Polandia, Thailand, Persia
Dimensi 17 x 9 x 3,5 cm

Kelengkapan Produk

Isi di dalam dus kemasan ketika Anda membeli Set Top Box (STB) DVB T2 Advance STP-A01.

Kelengkapan Produk Meliputi:
  • 1 Pcs STB DVB T2 Advance STP-A01
  • 1 Pcs Remote Control
  • 2 Pcs Baterai Remote Control
  • 1 Pcs Kabel RCA (Audio Video)
  • 1 Pcs Buku Panduan atau User Manual
  • 1 Pcs Kartu Garansi
SILAHKAN BAGIKAN ARTIKEL INI!
Pin It