Program antivirus gratis terbaik Microsoft Windows
Antivirus Terbaik Microssoft Windows

Virus komputer adalah program jahat (malicious program) yang masuk ke dalam komputer tanpa sepengetahuan pengguna dan kemudian melakukan aksi jahat. Virus memiliki banyak jenis seperti trojan, worms, shortcut virus, directory virus dan sebagainya. Cara masuk virus ke dalam komputer bisa melalui banyak jalan seperti penggunaan flash disk, aktifitas berinternet, instalasi program atau aplikasi semacam patcher dan bahkan sistem operasi atau program bajakan.

Dampak atau akibat dari serangan virus pada komputer juga bermacam-macam, misalnya file hilang atau tersembunyi, file tidak bisa dibuka, hard disk mengalami corrupt, komputer menjadi lambat, komputer sering restart dan lain sebagainya. Komputer yang terkena virus dapat membuat frustasi penggunanya. itulah sebabnya setiap komputer sangat perlu memiliki program antivirus.

Program antivirus khusus didesain untuk mencegah, mencari, mendeteksi dan menghapus virus. Ada cukup banyak program antivirus yang bisa dijadikan opsi untuk digunakan baik yang gratis maupun komersial. Program antivirus komersial tentu jauh lebih maksimal dan menyeluruh dalam menangani virus, namun beberapa yang gratis juga bisa memberi kinerja baik dalam menangani virus.

Berikut ini adalah daftar 6 program antivirus gratis terbaik untuk komputer Windows Anda:

1. Avast Free Antivirus.

Program antivirus gratis terbaik untuk Microsoft Windows

Avast Free Antivirus ini layak masuk daftar antivirus gratis terbaik karena memiliki engine antivirus dan antispyware yang berfungsi penuh melindungi komputer dari ancaman yang berasal dari internet, file, email dan juga pesan instan. Engine Avast Free Antivirus mampu mendeteksi virus yang sebelumnya tidak dikenal dan malware lainnya. Program nntivirus yang mulai dikembangkan tahun 1988 ini menjadi salah satu yang paling banyak diinstal.

2. AVG AntiVirus Free.

Program antivirus gratis terbaik untuk Microsoft Windows

AVG AntiVirus Free adalah salah satu program antivirus terbaik yang ada saat ini. AVG AntiVirus Free merupakan program antivirus dan sekaligus antispyware yang lengkap, termasuk di sini adalah pemindaian email, pemindaian link, opsi pemindaian terjadwal, pembaruan otomatis dan banyak lagi fitur lainnya. Sebelumnya, saya adalah pengguna versi Pro AVG AntiVirus dengan membeli lisensi dari teman yang seorang reseler sebelum akhirnya menggunakan Windows Security.

3. Avira Free Antivirus.

Program antivirus gratis terbaik untuk Microsoft Windows

Avira Free Antivirus adalah salah satu program antivirus gratis terbaik. Avira Free Antivirus handal dalam memproteksi komputer dari virus, trojan, worm, spyware, adware dan berbagai macam malware lainnya. Namun, dibalik kehandalannya dalam menangani virus, Avira Free Antivirus memiliki konfigurasi yang cukup kompleks dan cenderung menyulitkan bagi pengguna baru.

4. Windows Security.

Program antivirus gratis terbaik untuk Microsoft Windows

Pengguna Microsoft Windows tentu sudah tidak asing dengan Windows Security. Windows Security merupakan proteksi antivirus terkini yang disematkan di Microsoft Windows. Perangkat komputer Anda secara aktif akan diproteksi saat Windows dimulai. Windows Security secara kontinyu memindai virus, malware dan security threats.

Ketika Microsoft Windows 10 diinstal, Windows Security secara otomatis diinstal. Jadi, pengguna Microsoft Windows sebenarnya sudah memiliki proteksi terhadap virus, malware dan security threats yang merupakan proteksi bawaan Windows sendiri. Sebagai tambahan ke proteksi real-time, update untuk Windows Security secara otomatis akan diunduh untuk memastikan perangkat komputer Windows mendapatkan perlindungan terbaik.

5. Comodo Antivirus.

Program antivirus gratis terbaik untuk Microsoft Windows

Comodo Antivirus adalah salah satu dari program antivirus gratis terbaik yang bisa Anda gunakan. Program antivirus yang dikembangkan oleh Comodo Security Solutions ini melindungi komputer Anda dari beberapa sumber ancaman seperti virus, malware, spyware dan rootkits sebagaimana program antivirus umumnya. Comodo Antivirus dilengkapi silent detection dan juga Defence+ technology yang menganggap "unknown files" sebagai threats.

6. Panda Dome.

Program antivirus gratis terbaik untuk Microsoft Windows

Panda Dome yang sebelumnya disebut dengan Panda Free Antivirus memberi proteksi pada perangkat komputer Anda dari virus, worm, trojan, adware dan lainnya. Panda Dome dilengkapi engine antivirus dan antispyware real-time yang mampu mengatasi setiap threats sebelum membuat kerusakan. Kelebihan lain dari antivirus ini adalah opsi untuk scanning compressed file.